Senin, 20 Mei 2024

PR Uji Kompetensi peran tokoh proklamasi

Tonton video sampai habis ๐Ÿ˜‡




 Kelas  XI IPA Sejarah Indo

Genap

1.Mengapa Moh.Hatta memperoleh sebutan sebagai bapak koperasi Indonesia ?

2.Peran Bung Hatta dalam proklamasi  kemerdekaanindonesia sangat penting. Kemukakan beberapa peran tersebut!

3.bagaimana peran Ahmad Subarjo menjelang proklamasi kemerdekaan?

4.Bagaimana peran Sukarni dalam proklmasi kemerdekaan Indonesia ?


5. bagaimana peran Suwiryo dalam proklamasi kemerdekaan Indonesia


Senin, 13 Mei 2024

simulasi soal sejarah peminatan xi genap / kerjakan soal berikut untuk mendalami materi dari guru mu !

 


Kelas XI 
Sejarah p
IPS 
Genap


1. Pernyataan yang bukan menunjukkan latar belakang terjadinya Perang Dunia II ialah ...

A. Perlombaan senjata
B. Perbedaan ideologi antar negara di dunia
C. PBB gagal menjalankan tugas sebagai badan perdamaian dunia
D. Masuknya faham-faham baru
E. Keinginan untuk berkuasa

Jawaban: C

2. Wilayah negara yang kalah perang semakin sempit, sedangkan wilayah negara pemenang perang semakin luas. hal ini merupakan perubahan yang terjadi pasca Perang Dunia I dalam bidang ...

A. Agama
B. Sosial
C. Ekonomi
D. Politik
E. Budaya

Jawaban: D

3. Yang tidak termasuk faktor-faktor yang mendorong bangsa-bangsa barat pergi ke dunia timur ialah ...

A. Adanya kemajuan di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi, yaitu dengan ditemukan peta dan kompas yang sangat penting bagi pelayaran.
B. Adanya jiwa petualangan sehingga menggugah semangat untuk melakukan penjelajahan samudra.
C. Dikuasainya rute dan pusat-pusat perdagangan di Timur Tengah oleh orang-orang Islam.
D. Bangsa Eropa memiliki kemampuan menciptakan teknologi yang lebih maju dibandingkan dengan daerah-daerah di luar benu
E. Adanya keinginan untuk mendapatkan rempah-rempah dari daerah asal sehingga harganya lebih murah

Jawaban: D

4. Perhatikan data berikut!

1) Rakyat yang mempunyai tanah harus tetap bekerja melebihi waktu yang ditentukan
2) Jumlah tanah untuk yang ditanami tanaman yang berkualitas ekspor melebihi seperlima dari tanah garapan
3) Lahan yang disediakan untuk pelaksanaan tanaman wajib tidak dikenai pajak
4) Tiap kelebihan dari hasil panen tidak dikembalikan lagi kepada para petani
5) Gagalyna panen dalam tanaman wajib tetap menjadi tanggung jawab petani atau rakyat

Berbagai penyimpangan yang terjadi selama pelaksanaan sistem tanam paksa ditunjukkan nomor ...

A. 2), 4), dan 5)
B. 2), 3), dan 4)
C. 1), 3), dan 5)
D. 1), 2), dan 3)
E. 3), 4), dan 5)

Jawaban: A

5. Latar belakang Perang Dunia II munculnya negara totalitarian, cirinya antara lain ...

A. Semua Jawaban benar
B. Hanya ada satu partai yang berkuasa
C. Pemerintah pemegang kedaulatan tertinggi
D. Dominasi militer
E. Kekuasaan absolut

Jawaban: A

6. Negara di Asia yang pertama kali merdeka pasca perang Dunia II ialah ...

A. Filipina
B. Sri Lanka
C. India
D. Pakistan
E. Indonesia

Jawaban: E

7. Salah satu dampak Perang Dunia I dalam bidang sosial ...

A. Dibentuknya LBB
B. Dibentuknya PBB
C. kegagalan kapitalisme
D. Lahirnya berbagai paham
E. Krisis ekonomi

Jawaban: A

8. Jerman menyerang Polandia pada tanggal 1 September 1939 merupakan penyebab Perang Dunia II di wilayah ...

A. Eropa
B. Asia
C. Pasifik
D. Afrika
E. Amerika

Jawaban: A

9. Organisasi PBB didirikan pada tanggal ...

A. 26 Juni 1945
B. 14 Februari 1946
C. 14 Agustus 1941
D. 24 Oktober 1945
E. 1 Januari 1942

Jawaban: D

1o. Tugas utama Daendels di Indonesia ...

A. Membangun Jalan raya Pos di Sumatera
B. Memonopoli perdagangan di Indonesia
C. Menggantikan kekuasaan Perancis
D. Mempertahankan wilayah Jawa dari Serangan Inggris
E. Menerapkan sistem sewa tanah

Jawaban: D

11. Fasisme merupakan paham yang berkembang di negara ...

A. Jepang
B. Rusia
C. Italia
D. Cina
E. Jerman

Jawaban: C

12. Adolf Hitler merupakan tokoh pemimpin Nazi di negara ...

A. Jepang
B. Italia
C. Jerman
D. Cina
E. Rusia

Jawaban: C

13. Landrent system atau sistem sewa tanah merupakan kebijakan ...

A. Jansens
B. Van den Bosch
C. Raffless
D. Daendels
E. Cornelis de Houtman

Jawaban: C

Baca Juga: Prediksi 30 Soal PTS PJOK Kelas 11 Semester 2 beserta Kunci Jawaban Kurikulum 2013 Tahun 2022 2023

14. Gerakan Ratu Adil muncul di Indonesia karena ...

A. Rakyat ingin memberontak kepada pemerintah kolonial
B. Banyak yang memberontak kepada pemerintah kolonial
C. Rakyat protes terhadap berbagai tekanan yang dilakukan pemerintah kolonial
D. Pemerintah kolonial menerapkan aturan yang sangat ketat
E. Semakin meluasnya gerakan protes para petani

Jawaban: C

15. Para bupati diangkat menjadi pegawai negeri merupakan salah satu perubahan pada masa kolonial di bidang ...

A. Hukum
B. Ekonomi
C. Sosial
D. Politik
E. Budaya

Jawaban: D

16. Penyebab kebangkrutan VOC antara lain ...

A. Pegawai VOC banyak yang korupsi
B. Terjadi perdagangan gelap yang dilakukan pegawai VOC
C. Pegawai VOC banyak yang tidak ahli di bidangnya
D. Semua pilihan jawaban benar
E. Banyaknya hutang dan biaya perang

Jawaban: D

17. Salah satu penyebab gerakan protes petani ialah ...

A. Menuntut penghapusan tanah
B. Kebobrokan moral
C. Tekanan kolonial Belanda
D. Memperbaiki nasib petani
E. Tuntutan penyerahan dana wajib

Jawaban: E

 

18. Salah satu sisi positif masyarakat Indonesia setelah Politik Etis ...

A. Ketidakadilan bagi masyarakat pribumi mengenyam pendidikan
B. Golongan terpelajar menjadi pelopor perlawanan politik dan pergerakan nasional
C. Rakyat Indonesia melahirkan golongan elite
D. Semua pilihan jawaban benar
E. Munculnya kesenjangan dalam dunia pendidikan

Jawaban: B

19. Salah satu sisi negatif masyarakat Indonesia setelah Politik Etis ...

A. Munculnya pergerakan nasional
B. Melahirkan golongan terpelajar yang sekolah hanya demi status sosial
C. Meningkatkan kesadaran untuk bersekolah
D. Lahirnya golongan pelopor perlawanan politik
E. Munculnya ide gagasan untuk merdeka

Jawaban: B

20. Pegawai pribumi pada masa kolonial dinamakan ...

A. Pangreh Praja
B. Resident
C. Controleur
D. Gubernur Jendral
E. Wedana

Jawaban: A

21. Guna meningkatkan hasil panen, pemerintah kolonial Belanda berusaha membangun irigasi untuk mengairi tanah pertanian. Hal ini sesuai dengan isi dari kebijakan politik etis yakni ...

A. Urbanisasi
B. Subsidi Air
C. Edukasi
D. Emigrasi
E. Irigasi

Jawaban: E

22. Aliansi militer yang terdiri atas Jerman, Italia, Austria-Hongaria ialah ...

A. Triple Entente
B. Pakta Warsawa
C. NATO
D. Bank Sentral
E. Triple Alliance

Jawaban: E

23. Penyebab utama terjadinya Perang Dunia I ialah ...

A. Pertikaian diantara aliansi militer yang ada di dunia
B. Terbunuhnya Franz Ferdinand, Putra Mahkota Austria-Hongaria
C. Setiap negara menunjukkan kekuatan militernya masing-masing
D. Saling curiga diantara negara negara di seluruh dunia
E. Setiap negara mencari kawan untuk membentuk aliansi militer

Jawaban: B

24. Latar belakang berdirinya Liga Bangsa-Bangsa ialah ...

A. Negara Eropa menindas Negara Asia
B. Tuntutan agar perang diakhiri dan menginginkan perdamaian dunia
C. Negara-negara besar terus bersaing memeperebutkan wilayah jajahan
D. Menunjukkan kekuasaan negara-negara besar
E. Karena dominasi Amerika Serikat di Dunia mulai muncul

Jawaban: B

25. Tokoh yang memprakarsai berdirinya Liga Bangsa Bangsa ialah ...

A. Franklin Delano Roosevelt
B. Woodrow Wilson
C. Harry S. Truman
D. Jimmy Carter
E. John F. Kennedy

Jawaban: B

30.Pemicu utama rakyat Indonesia melakukan perlawanan terhadap pemerintah pendudukan Jepang adalah…..

a.       Jepang mendukung Belanda untuk teruss menguasai Indonesia

b.      Rakyat Indonesia dipaksa terlibat dalam perang Asia Timur raya

c.       Ketidaksenangan terhadap sikap para petinggi Jepang di Indonesia

d.      Jepang menjadikan wilayah Indonesia sebagai medan tempur dalam Perang Dunia II

e.       Jepang sering melakukan ketidakadilan dan penindasan terhadap rakyat Indonesia

 

31.Pada awalnya pelaksanaan siding PPKI sempat dicegah oleh Jepang melalui ancaman Jenderal Moichiro Yamamoto. Akan tetapi, anggota PPKI tidak menhiraukan ancaman tersebut dan tetap melaksanakan persidangan. Fakta tersebut menunjukkan bahwa…..

a.       PPKI menerima penyerahan kekuasaan dari Jepang

b.      PPKI tidak lagi berada di bawah kendali pemerintah Jepang

c.       Anggota PPKI didominasi oleh tokoh-tokoh yang pro-Jepang

d.      PPKI merupakan lembaga yang mematuhi mandat dari Jepang

e.       Jepang berusaha menghalangi pembentukan perangkat kenegaraan

 

Salah satu kesepakatan dalam siding PPKi pada 18 Agustus 1945 adalah perubahan bunyi sila “ Ketuhanan dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya” menhjadi “ Ketuhanan Yang Maha esa”. Perubahan tersebut mengandung makna bahwa…..

a.       Penduduk Indonesia mendukung ajaran islam sebagai dasar Negara.

b.      Republik Indonesia menetapkan beberapa agama sebagai dasar Negara.

c.       Rancanagan dasar Negara dalam siding BPUPKI ditolak oleh anggota PPKI

d.      Republik Indonesia tidak menetapkan salah satu agama sebagai  dasar Negara

e.       Agama Islam merupakan agama yang dianut oleh mayoritas pendduduk Indonesia

 

. pemilihan presiden dan wakil presiden pertama di Indonesia dilakukan secara aklamasi. Kondisi tersebut terjadi karena…..

a.       siding PPKI berupaya mengambil keputusan secara cepat

b.      pemilihan presiden melalui pemilu tidak mungkin dilakukan

c.       cara aklamasi menunjukkan sikap demokratis para anggota sidang PPKI

d.      pemilihan presiden dan wakil presiden merupakan masalah yang mendesak

e.       Soekarno dan Moh.Hatta merupakan tokoh sentral kemerdekaan Indonesia

 

.UUD 1945 merupakan landasan konstitusional Republik Indonesia. Hingga saat ini UUD 1945 telah mengalami beberapa kali amandemen. Salah saatu bentuk amandemen tersebut adalah…..

a.       Pembentukan Dewan Perwakilan Daerah

b.      Penetapan sistem pemerintahan  parlementer

c.       Pembentukan tentara Nasional Indonesia

d.      Pembatasan masa jawaban presiden

e.       Pemberlakuan sistem multipartai

 

. Sidang kedua PPKI dilaksanakan pada 19 Agustus 1945. Salah satu  hasil sidang kedua PPKI tersebut adalah…….

a.       Pemilihan Soekarno dan Hatta sebagai presiden dan waakil  presiden

b.      Penetapan rancangan undang-undang dasar menjadi UUD 1945

c.       Pembagian wilayah Indonesia menjadi delapan provinsi

d.      Pembentukan Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP)

e.        Pembentukan Badan Keamanan rakyat

 

 Salah satu hasil siding PPKI adalah pembentukan  Komite nasional Indonesia Pusat. Tugas Komite Nasional Indonesia pusat adalah……

a.       Membantu tugas presiden sebelum terbentuknya DPR

b.      Mengadakan pemilihan presiden dan wakil presiden

c.       Membentuk  kementerian dan departemen

d.      Merancang pembentukan otonomi daerah

e.       Membentuk Badan Keamanan rakyat

 

Kabinet pertama Republik Indonesia dibentuk  dalam siding kedua PPKI dibawah pimpinan Soekarno dan Moh. Hatta. Dari pembentukan kabinet tersebut dapat disimpulkan bahwa….

a.       Indonesia merupakan Negara berbentuk republik

b.      Jabatan menteri pada awal kemerdekaan dipilih melalui pemilu

c.       Sistem pemerintahan pada awal  kemerdekaan adalah presidensial

d.      Kabinet pertama Republik Indonesia dipimpin oleh perdana menteri

e.       Siding kedua PPKI berhasil membentuk pemerintahan yang berdaulat

 .Janji kemerdekaan Indonesia muncul  pada akhir 1944 melalui perdana Menteri Jepang. Kuniaki koiso. Salah satu kebijakan Jepangg sebagai tindak lanjut atas janji tersebut adalah….

a.       Melantik secara langsung anggota PPKI dalam pertemuan Dalat

b.      Menambah jumlah delegasi Indonesia dalam keanggotaan BPUPKI

c.       Membubarkan   semua organisasi militer dan semimiliter di Indonesia

d.      Menunjuk laksamana Maeda sebagai perantara janji kemerdekaan Indonesia

e.       Memperbolehkan pengibaran bendera merah putih berdampingan dengan bendera jepang.

 

.Setelah mengetahui berita kekalahan jerpang. Para pemuda ingin segera memproklmasikan kemerdekaan Indonesia. Akan tetapi , tindakan tersebut tidak dilakukan karena…..

a.       Jepang berusaha menjaga status quo di Indonesia

b.      Soekarno dan Moh. Hatta sedang berada di Dalat, Vietnam

c.       Golongan muda tidak mampu mempersiapkan kemerdekaan Indonesia

d.      Berita kekalahan Jepang sengaja disembunyikan dari rakyat Indonesia

e.       Golongan muda menyadari adanya vacuum of power setelah kekalahan Jepang.

 . Faktor yang menyebabkan golongan muda akhirnya mengizinkan soekarno dan Moh. Hatta meninggalkan Rengasdengklok kembali ke Jakarta adalah…….

a.       Golongan muda sudah melakukan persiapan proklamasi kemerdekaan di Jakarta

b.      Laksamana Maeda menjamin keselamatan Soekarno dan Hatta di kediamannya

c.       Jenderal Terauchi menjamin keselamaytan Soekarno dan Hattta di kediamannya

d.      Soekarno berjanji akan segera melaksanakan siding PPKI untuk mempersiapkan kemerdekaan Indonesia

e.       Ahmad Soebardjo menjamin pelaksanaan proklamasi Indonesia selambat-lambatnya pada 17 Agustus 1945 pukul 12: 00 WIB


Simulasi latihan soal s.genap XI sejarah p./kerjakan latihan dibawah ini untuk mendalami materi dari gurumu !

kelas XI

IPS 

Genap



A. Soal Pilihan Ganda

1. Peristiwa awal berkobarnya Perang Asia Timur Raya atau Perang Pasifik yang membawa dampak luas bagi bangsa-bangsa di kawasan Asia Pasifik, termasuk Indonesia adalah…

A. Penandatanganan Perjanjian Kalijati

B. Pernyataan perang Amerika Serikat terhadap Jepang tanggal 8 Desember 1941

C. Adanya perjanjian Shimonoseki

D. Adanya restorasi Meiji

E. Jepang membentuk Gerakan 3A

Jawaban: B

2. Perhatikan keterangan-keterangan berikut!

1) Jepang menyerang angkatan laut Amerika Serikat di Pearl Harbour, Hawaii

2) Serangan tersebut menimbulkan kerugian sangat besar bagi Amerika Serikat.

Peristiwa tersebut terjadi pada tanggal …

A. 2 Desember 1941

B. 4 Desember 1941

C. 7 Desember 1941

D. 11 Desember 1941

E. 15 Desember 1941

Jawaban: C

3. Tujuan Jepang menyerang Angkatan Laut Amerika Serikat di Pearl Harbour, Hawaii adalah…

A. Membuat Amerika Serikat supaya mengalami kerugian yang besar

B. Menguasai daerah militer Amerika Serikat

C. Melumpuhkan kekuatan Amerika Serikat yang diperkirakan menjadi penghalang ekspansi Jepang

D. Menghancurkan kekuatan Amerika Serikat supaya tidak menjajah bangsa lain

E. Menunjukkan kekuatan Jepang yang sesungguhnya kepada Amerika Serikat

Jawaban: C

4. Dengan ditandatanganinya perjanjian kalijati, maka sejak tanggal 9 Maret wilayah Indonesia secara resmi berada dibawah kekuasaan …

A. Amerika Serikat

B. Uni Soviet

C. Belanda

D. Pemerintahan pendudukan Jepang

E. Inggris

Jawaban: D

5. Perjanjian Kalijati terjadi pada tanggal …

A. 8 Maret 1942

B. 11 Januari 1942

C. 1 Desember 1941

D. 5 September 1942

E. 16 Juni 1943

Jawaban: A

6. Perhatikan keterangan-keterangan berikut!

1) Dibentuk pemerintahan Jepang pada tanggal 5 September 1942

2) Tugas utamanya adalah mengajukan usul kepada pemerintah, terutama berkaitan dengan masalah politik.

3) Ketuanya Soekarno

Berdasarkan keterangan-keterangan tersebut, yang dimaksud adalah …

A. Naiseibu

B. Cokan Kanbo

C. Keisatsubu

D. Seiko Shikikan

E. Chuo Sangi In

Jawaban: E

7. Diantara lima departemen yang membantu pemerintahan militer Jepang (Gunseikan) dalam urusan perekonomian adalah …

A. Sumobu

B. Zaimubu

C. Sangvobu

D. Kotsubu

E. Shihobu

Jawaban: C

8. Untuk mendukung kelancaran pemerintahan pendudukan Jepang, berkaitan dengan pemerintahan sipil bahwa wilayah Indonesia khususnya pulau Jawa dan Madura dibagi menjadi…

A. 28 shu

B. 25 shu

C. 16 shu

D. 17 shu

E. 18 shu

Jawaban: D

9. Perhatikan nama-nama organisasi berikut!1) Gerakan 3A

2) Putera

3) Haiho

4) Hizbullah

5) Jawa Hokokai

Organisasi-organisasi diatas merupakan organisasi yang dibentuk masa pendudukan Jepang. Di antara organisasi yang bergerak di bidang sosial kemasyarakatan adalah…

A. 1), 2), dan 3)

B. 2), 3), dan 4)

C. 3), 4), dan 5)

D. 1), 3), dan 5)

E. 1), 2), dan 5)

Jawaban: E

10. Salah satu organisasi pergerakan yang dinyatakan resmi oleh pemerintahan Jepang adalah…

A. Masyumi

B. MIAI

C. Gerakan 3A

D. Putera

E. Jawa Hokokai

Jawaban: E

11. Peta merupakan organisasi militer Jepang yang didalamnya terdapat lima sistem kepangkatan. Salah satu kepangkatan dalam peta yang dipilih dari kalangan pelajar sekolah lanjutan atas atau sekolah lanjutan pertama adalah…

A. Daidanco

B. Shodanco

C. Budanco

D. Cudanco

E. Giyuhei

Jawaban: B

12. Perlawanan rakyat di Kalimantan dipimpin oleh pangsuma. Arti dari pangsuma adalah …

A. pemimpin suku Dayak

B. pemimpin suku Batak

C. pemimpin suku Minang

D. pemimpin suku Baduy

E. pemimpin suku Bugis

Jawaban: A

13. Pemerintahan Jepang membentuk Chuo sangi in dan Chuo sangi kai pada tanggal …

A. 5 September 1942

B. 6 September 1942

C. 7 September 1942

D. 8 September 1942

E. 9 September 1942

Jawaban: B

14. Jepang cahaya Asia, Jepang pelindung Asia, Jepang pemimpin Asia merupakan semboyan dan bentuk propaganda dari organisasi…

A. MIAI

B. Masyumi

C. Gerakan 3A

D. Putera

E. Hizbullah

Jawaban: C

15. Perumusan teks proklamasi kemerdekaan Indonesia dilakukan dirumah kediaman…

A. Ir. Soekarno

B. Wahid Hasyim

C. Ki Hajar Dewantoro

D. Mr. Muh. Yamin

E. Laksamana muda Tadashi Maeda

Jawaban: E

16. Dibawah ini merupakan nama-nama anggota panitia sembilan, kecuali…

A. Ir. Soekarno, H. Agus Salim

B. Dr. KRT. Radjiman Wedyodiningrat, Prof. Dr. Mr. Supomo

C. Abikusno Cokrosuyoso, Mr. A.A. Maramis

D. Mr. Ahmad Subarjo, Mr. Muh. Yamin

E. Wahid Hasyim, Abdul Kahar Mudzakir

Jawaban: B

17. Salah satu tujuan golongan pemuda membawa Ir. Soekarno dan Hatta ke Rengasdengklok adalah …

A. Mencari lokasi yang aman untuk merumuskan naskah proklamasi

B. Mencegah Ir. Soekarno dan Moh. Hatta dipengaruhi Jepang soal proklamasi kemerdekaan.

C. Menghindari kedatangan sekutu

D. Rengasdengklok merupakan daerah yang dianggap paling aman dari pasukan Jepang

E. Untuk mengadakan proklamasi kemerdekaan Indonesia di Rengasdengklok

Jawaban: B

18. Tokoh yang mengusulkan agar teks proklamasi kemerdekaan Indonesia ditandatangani oleh yang hadir seperti pada deklarasi kemerdekaan Amerika Serikat adalah…

A. B.M. Diah

B. Sukarni

C. Ahmad Subarjo

D. Soekarno

E. Sudiro

Jawaban: D

19. Salah satu hasil sidang kedua PPKI tanggal 19 Agustus 1945 adalah membagi wilayah Republik Indonesia menjadi delapan provinsi. Provinsi Maluku dijabat oleh …

A. Ir. Pangeran Muhammad Noor

B. R.A. Suryo

C. R. Panji Suroso

D. Sutarjo Kartohadikusumo

E. Mr. J. Latuharhary

Jawaban: E

20. Seorang wartawan yang menjadi perekam sejarah melalui gambar-gambar hasil bidikannya pada peristiwa perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia bersama kawannya di IPPHOS adalah …A. Frans S. Mendur

B. Syahruddin

C. F. Wuz

D. Yusuf Ronodipuro

E. S. Suhud

Jawaban A.

2. Detik detik Latian PG sejarah.indo/kerjakan untuk mendalami materi dari gurumu !

Kelas XI 

IPA 

Sejarah indo

Soal Sejarah Kelas 11:

1. Tokoh nasionalis yang dipanggil ke Dalat, Vietnam, adalah....
a. Ir. Soekarno, Ahmad Subardjo, dan Moh. Hatta
b. Moh. Hatta, Kasman Singodimejo, dan Sukarni
c. Radjiman Wediodiningrat, Ir. Soekarno, dan Moh. Hatta
d. Radjiman Wediodiningrat, Ahmad Subardjo, dan Ir. Soekarno
e. Moh. Hatta, Wikana, dan Darwis
Jawab : c


2. BPUPKI pada tanggal 7 Agustus 1945 akhirnya dibubarkan dengan alasan....
a. BPUPKI tidak dapat bekerja dengan baik
b. BPUPKI dianggap banyak melakukan penyimpangan-penyimpangan
c. BPUPKI telah berhasil melaksanakan tugasnya
d. tugas BPUPKI digantikan oleh Panitai Sembilan
e. BPUPKI tidak bermanfaat bagi Jepang
Jawab : c

3. Maksud dibentuknya Panitia Sembilan oleh BPUPKI adalah....
a. menambah jumlah anggota BPUPKI
b. untuk membahas hasil sidang I BPUPKI tentang rancangan dasar negara
c. mempercepat proses kemerdekaan Indonesia
d. mempersiapkan materi sidang BPUPKI
e. sebagai penghubung antra BPUPKI dengan Jepang
Jawab : b

4. Berikut ini peranan antara BPUPKI, kecuali...
a. mempersiapkan usaha-usaha ke arah kemerdekaan Indonesia
b. berhasil membentuk Panitia Sembilan yang menghasilkan Piagam Jakarta
c. berhasil menyusun naskah Proklamasi
d. berhasil menyusun rumusan dasar negara
e. berhasil merumuskan UUD negara Indonesia
Jawab : c

5. Pada sidang BPUPKI yang pertama, pembicaraan dipusatkan pada masalah...
a. bentuk negara Indonesia merdeka
b. penyusunan Undang-Undang Dasar
c. perumusan dasar negara
d. menyusun pemerintahan bagi Indonesia merdeka
e. merumuskan pernyataan Indonesia merdeka
Jawab : c


6. Ahmad Subardjo dalam keanggotaan PPKI berperan sebagai....
a. penasihat
b. wakil ketua
c. ketua
d. penghubung
e. wakil pemerintahan Jepang
Jawab : a

7. BPUPKI membentuk Panitia Sembilan yang diketuai oleh....
a. Mr. Moh. Yamin
b. Ir. Soekarno
c. Drs. Moh. Hatta
d. dr. Radjiman
e. Jenderal Terauchi
Jawab : b

8. Untuk mewujudkan tugasnya, BPUPKI harus melaksanakan sidang-sidangnya. Sidang BPUPKI yang pertama beralngsung pada tanggal....
a. 29 Mei – 7 Juni 1945
b. 29 Mei -10 Juli 1945
c. 28 Mei – 2 Juni 1945
d. 28 Mei – 1 Juni 1945
e. 29 Mei – 1 Juni 1945
Jawab : e

9. Pokok pembahasan utama yang berhasil diputuskan BPUPKI selama dua kali sidang adalah....
a. rumusan dasar negara dan pemilihan presiden
b. pemilihan presiden dan pembentukan departemen
c. perumusan UUD dan pemilihan presiden
d. rumusan dasar negara dan UUD
E. teks proklamasi dan Piagam Jakarta
Jawab : d

10. Situasi Jepang pada akhir tahun 1944 mulai terdesak oleh front ABCD, yaitu negara....
a.  Amerika – Australia – Jerman
b. Afrika – Australia – Jerman
c. Amerika – Inggris – Cina – Belanda
d. Amerika – Cina – Belanda – Jerman
e. Amerika – Belanda – Italia
Jawab : c

11. Dalam situasi dan kondisi terjepit, Jepang berusaha mengambil hati bangsa Indonesia dengan....
a. memberikan janji merdeka kepada Indonesia di kemudian hari
b. membebaskan para tawanan perang Jepang
c. meningkatkan pahwlawan dan prajurit ekonomi
d. menambah jumlah autarki setiap daerah
e. semua jawaban benar
Jawab : a

12. Maksud Jepang memberi janji kemerdekaan adalah....
a. agar rakyat Indonesia tetap setia kepada Jepang
b. agar rakyat Indonesia tetap tunduk kepada Jepang
c. agar rakat Indonesia selalu menuruti keinginan Jepang
d. agar rakyat tetap bersedia membantu Jepang dalam Perang Asia Timur Raya
e. semua jawaban benar
Jawab : d


13. Peristiwa Rengasdengklok terjadi karena adanya perbedaan pendapat mengenai....
a. penandatanganan naskah proklamasi
b. waktu pelaksanaan proklamasi
c. pembaca teks proklamasi
d. penyerahan tentara-tentara Jepang kepada Sekutu
e. tempat pelaksanaan proklamasi
Jawab : b

14. Ketegangan di Rengasdengklok dapat diakhiri setelah....
a. Jepang mengabulkan permintaan golongan muda
b. dibacakannya proklamasi
c. golongan tua mendapat izin dari Jepang
d. adanya jaminan dari Ahmad Subardjo
e. adanya jaminan dari Laksamana Maeda
Jawab : d

15. Latar belakang terjadinya peristiwa Rengasdengklok adalah....
a. pertentangan para pemuda dengan para pemimpin Jepang
b. pertentangan antara para pemuda dengan golongan tua tentang proklamasi kemerdekaan
c. pertentangan antara pihak Jepang dengan pihak Sekutu
d. Jepang menghalangi persiapan proklamasi kemerdekaan Indonesia
e. para pemuda ingin memproklamasikan kemerdekaan di Rengasdengklok
Jawab : b

16. Tujuan para pemuda menculik Ir. Seokarno dan Drs. Moh. Hatta ke luar kota adalah....
a. memaksa kedua tokoh tersebut untuk memproklamasikan Indonesia
b. menjauhkan keduanya dari pengaruh Jepang
c. memusyawarahkan waktu pelaksanaan proklamasi Indonesia
d. menjaga keamanan kedua tokoh tersebut dari ancaman golongan ekstrem
e. mengangkat kedua tokoh tersebut sebagai tokoh proklamator Indonesia
Jawab : b

17. Keputusan golongan muda alam rapat tanggal 15 Agustus 1945 aalah....
a. kemerdekaan harus dibicarakan dengan golongan tua
b. golongan muda siap untuk melaksanakna proklamasi kemerdekaan
c. kemerdekaan Indonesia harus dibicarakan dengan pihak Jepang
d. kemerdekaan Indonesia adalah hak dan merupakan masalah rakyat Indonesia sendiri
e. mendesak kepada Soekarno dan Hatta untuk segera memproklamasikan kemerdekaan
Jawab : e

18. Untuk mengamankan Ir. Soekarno dan Moh. Hatta golongan pemuda membawanya ke Rengasdengklok dengan alasan....
a. tempat itu sangat keramat dan sulit dijangkau
b. terpencil dari jalan raya antara Jakarta-Cirebon sehingga dapat mengawasi tentara Jepang yang akan datang ke Rengasdengklok
c. di sana banyak pohon-pohon besar dan binatang buas sehingga cukup aman
d. tentara Jepang belum tahu tempat itu sehingga Ir. Soekarno-Moh.Hata tak akan ditemukan tentara Jepang
e. Rengasdengklok tempat khusus yang disiapkan golongan muda untuk menculik Soekano-Hatta.
Jawab : b

19. Tujuan Ir. Soekarno dan Drs. Moh. Hatta menghubungi Somobucho Nishimura setelah kembali dari Rengasdengklok dalam kaitannya dengan Proklamasi Indonesia adalah....
a. mengajak kerja sama untuk melaksanakan proklamasi Indonesia
b. memberikan penjelasan tentang tujuan proklamasi Indonesia
c. menjajaki sikap Jepang terhadap proklamasi Indonesia
d. meminta agar Jepang tidak menganggu pelaksanaan proklamasi Indonesia
e. menuntut Jepang untuk menyerahkan wilayah Indonesia kepada bangsa Indonesia
Jawab : c

20. Fungsi proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia adalah....
a. sebagai jembatan emas untuk mencapai tujuan bangsa
b. sebagai tujuan akhir perjuangan bangsa
c. mengusir semua intervensi asing yang aa di Indonesia
d. menguji semangat perjuangan para pemuda Indonesia
e. mendorong lahirnya semangat juang bagi generasi sekarang
Jawab : a

21. Berikut ini merupakan pernyataan yang tepat tentang proklamasi, kecuali....
a. proklamasi dibacakan di Lapangan ikada
b. penyusunan teks proklamasi dilakukan di rumah Laksamana Maeda
c. proklamasi diawali dengan Peristiwa Rengasdengklok
d. teks proklmasi dibacakan oleh Soekarno
e. konsep teks proklamasi ditulis tangan oleh Soekarno
Jawab : a

22. Proklamasi kemerdekaan RI dikumandangkan ke luar negeri dengan tujuan...
a. untuk mendapatkan bantuan tentara dari negara lain
b. agar tidak diserang negara lain
c. agar diakui kedaulatannya
d. memelopori perjuangan bangsa lain
e. agar kerja sama mengusir penjajah tetap terbina
Jawab : c

23. Peristiwa penting yang menyebabkan tentara Jepang menyerah tanpa syarat kepada Sekutu adalah....
a. kekalahan Jepang dalam perang di Laut Karang
b. jatuhnya kota Tarakan ke tangan Sekutu
c. jatuhnya kota Saigon ke tangan Inggris
d. Hiroshima dan Nagasaki dibom atom Sekutu
e. merosotnya dukungan rakyat jajahan kepada Jepang
Jawab : d

24. Pemimpin pemberontakan PKI Madiun tahun 1948 adalah....
a. Musso
b. Alimin
c. Tan Malaka
d. D.N. Aidit
e. Letkol Untung
Jawab : a

25. Maklumat Pemerintah tanggal 5 Oktober 1945 berisikan pembentukan organisasi ketentaraan yang bernama....
a. Badan Keamanan Rakyat
b. Tentara Keamanan Rakyat
c. Tentara Keselamatan Rakyat
d. Tentara Republik Indonesia
e. Tentara Nasional Indonesia
Jawab : b

26. Demi perkembangan demokrasi, BP-KNIP mengajurkan rakyat untuk mendirikan partai-partai politik sebagai pembuktian bahwa demokrasi rakyat dijamin eksistensinya oleh Pemerintah RI. Hal ini diusulkan dalam sidang BP-KNIP dan disetujui oleh presiden sehingga keluarlah....
a. Dekrit Presiden 5 Juli 1959
b. Maklumat Presiden No. X Tahun 1945
c. Maklumat Presiden No. X tanggal 16 Oktober 1945
d. Maklumat Wakil Presiden tanggal 5 Oktober 1945
e. Maklumat Wakil Presiden tanggal 3 November 1945
Jawab : e

27. Rekonstruksi dan rasionalisasi (Re-Ra) Angkatan Perang pada tahun 1948 dimaksudkan untuk....
a. menghadapi pemberontakan PKI
b. mengurangi beban ekonomi dan meningkatkan mutu angkatan perang
c. meningkatkan mutu angkatan perang dan meningkatan mutu dwifungsi ABRI
d. memecat anggota angkatan perang yang sudah tua
e. memberikan pangkat kepada anggota angkatan perang yang berjasa
Jawab : b

34. Di bawah ini negara yang membantu Indonesia menembus blokade ekonomi Belanda melalui jalur politik adalah....
a. Amerika Serikat
b. Singapura
c. Malaysia
d. India
e. Australia
Jawab : d

35. Pada masa awal pemulihan kondisi ekonomi setelah kemerdekaan, pemerintah RI untuk sementara waktu mengakui mata uang yang berlaku, yaitu....
a. uang Hinda Belanda, uang pemerintah penjajah Jepang, dan ORI
b. uang pemerintah Hindia Belanda, uang NICA, dan ORI
c. uang NICA, uang pemerintahan penjajah Jepang, dan ORI
d. uang pemerintahan Hindia Belanda, uang pemerintahan pendudukan Jepang, dan uang De Javasche Bank
e. Uang pemerintah Jepang, uang De Javasche Bank, dan ORI
Jawab : d

36. Kebijakan pemerintah dalam bidang ekonomi, yakni Rencana Produksi Lima Tahun oleh Menteri Urusan Bahan Makanan pada kabinet Hatta disebut....
a. Plan Kasimo
b. Plan Ir. Surachman
c. Plan Sumitro Djojohadikusomo
d. Plan Ishak Cokrohadisuryo
e. Plan Gerakan Benteng
Jawab : a

37. Maklumat Pemerintah tanggal 3 November 1945 berisi tentang...
a. mempertahankan PNI sebagai partai tunggal Indonesia
b. anjuran berdirinya partai-partai politik di Indonesia
c. mengganti nama BKR menjadi TKR
d. mengubah sistem pemerintahan presidensial menjadi parlementer
e. pemberian kekuasaan sebagai lembaga legislatif kepada KNIP
Jawab : b

38. Penggantian kabinet presidensial menjadi kabinet parlementer pada awal kemerdekaan pada hakikatnya merupakan....
a. tindakan yang sangat tepat pada saat itu
b. tindakan sejalan dengan cita-cita proklamasi
c. upaya yang tepat untuk menyelamatkan negara
d. upaya makar yang dilakukan golongan sosialis
e. tindakan yang menyimpang dari UUD 1945
Jawab : e

39. Dalam kondisi terjepit akibat kekalahannya dari sekutu, Jepang berusaha mengambil hati bangsa Indonesia dengan cara....
a. melaksanakan politik dumping
b. membebaskan para tawan
c. mengenodrkan sikapnya terhadap Indonesia
d. memberi janji kemerdekaan kepada Indonesia
e. memberi kebebasan berpendapat bagi Indonesia
Jawab : d

40. Janji kemerdekaan yang disampaikan oleh Kuiaki Koiso lebih dilatarbelakangi oleh....
a. keinginan Jepang untuk membentuk persemakmuran di Asia
b. wujudk kepedulian Jepang terhadap sesama negara Asia
c. ungkapan terima kasih Jepang kepada Indonesia
d. wujud balas budi Jepang terhadap Indonesia
e. terdesaknya Jepang oleh serangan militer Sekutu
Jawab : e

41. Kuniaki Koiso yang memberikan janji kemerdekaan bagi Indonesia adalah seorang....
a. Panglima Tentara Jepang Asia Tenggara
b. Perdana Menteri Jepang
c. Kaisar Jepang
d. Putra Mahkota Jepang
Jawab : b

Latihan soal semester ganjil kelas XI

  1. Pada tahun 1511, Portugis berhasil menaklukkan Malaka. Meskipun demikian, Portugis tidak bisa sepenuhnya menguasai perdagangan di Asia ...